Pada Jumat, 4 Agustus 2017 lalu telah dilaksanakan BAKTI Jurusan Akuntansi yang bertemakan "Art of Accounting" Achieve a better family with the spirit of the youth" di Auditorium Universitas Andalas. Adik-adik angkatan 2017 mendapatkan banyak kesan menarik dan merasa senang dapat bergabung di keluarga besar Akuntansi.
Acara dibuka oleh MC, Aulia Fitri, diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Muhammad Farhan lalu dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua Pelaksana BAKTI Jurusan Akuntansi 2017, Ahmad Kurnia dan setelah itu dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua HIMA Akuntansi Periode 2017/2018 oleh Berli Mulia Tama. Kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan sekaligus pemberian materi seputar jurusan Akuntansi oleh Ketua Jurusan Akuntansi yaitu Bapak Dr. Rahmat Febrianto, S.E., Ak, M.Si. Beliau juga didampingi oleh Bapak Rahmat Kurniawan, S.E., MA, Ak, CA dan dosen-dosen di jurusan Akuntansi lainnya. Beliau menyambut masuknya mahasiswa baru dan menyampaikankan harapan-harapannya kepada mahasiswa baru jurusan Akuntansi FEUA.
(Pemberian kata sambutan oleh Ketua Jurusan Akuntansi FEUA, Bapak Dr. Rahmat Febrianto, S.E., Ak, M.Si)
Menjelang waktu Ishoma, panitia BAKTI mengajak adik-adik mahasiswa baru Jurusan Akuntansi untuk mengelilingi kampus sekaligus memperkenalkan mahasiswa baru pada lingkungan kampus. Mereka juga memperkenalkan dengan Uda Uni Keluarga Besar Akuntansi FEUA yang menjawab pertanyaan adik-adik sekaligus memberikan informasi tentang dunia perkuliahan, memotivasi adik-adik untuk bersikap disiplin, beretika dan sopan santun dalam bergaul.
Acara selanjutnya yaitu penyampaian materi dari mahasiswa berprestasi oleh Hady Putranto (Akt 14), Shindy Mawaddah (Akt 13), Resti Malisa (Akt 12), dan Kemala Putri Ayunda (Akt 15). Mereka memberikan pengalaman serta memberikan motivasi dan nasihat kepada adik-adik dalam menghadapi dunia perkuliahan, baik dalam belajar maupun berorganisasi. Selanjutnya yaitu acara keakraban oleh Uda Uni Akuntansi yang dihadiri dari angkatan 2014 dan 2013 untuk menyambut dan mengucapkan selamat datang di Jurusan Akuntansi FEUA. Uda Uni juga menyampaikan nasihat dan harapan kepada adik-adik angkatan 2017. Selanjutnya, acara ditutup dengan salam-salaman dan foto bersama antara adik-adik angkatan 2017 dengan Uda Uni Jurusan Akuntansi.
(Foto Bersama adik-adik 2017 dengan Uda Uni Akuntansi)
Video Dokumentasi BAKTI Jurusan Akuntansi 2017
Tidak ada komentar:
Posting Komentar